
BONTANG – Pencegahan Virus Disiase 2019 (COVID-19) memang penting dilakukan. Mengingat virus tersebut gampang tersebar dalam menjalankan aktifitas sehari-hari. Untuk itu, dibutuhkan komitemen dalam mencegah penyebaran virus mematikan yang mewabah saat ini. Hal ini yang diterapkan oleh Kelurahan Berbas Pantai.
Rencananya, mereka akan mengelar kegiatan pembinaan tentang Peraturan Walikota (Perwali) Bontang Nomor 21 Tahun 2020 tentang penerapan disiplin dan Penegakan hukum protokol kesehatan sebagai upaya pengendalian dan Corona Virus Disiase 2019 yang ditandatangani Walikota Bontang Neni Moerniaeni, pada 27 Agustus 2020.
Lurah Berbas pantai Rendhy Maulia mengatakan, dalam waktu dekat ini, pihaknya akan memberikan pemahaman terkait penerapan protokol kesehatan. Mulai dari wajib memakai masker, rajin mencuci tangan dan menjaga jarak. Landasan itu, kata Lurah Rendy akan ada sosialisasi bahaya COVID-19 ini. Bahkan diberikan informasi apa saja yang diberikan ketika melanggar perwali tersebut.
“Sifatnya hanya menginformasikan bahwa ada perwali ini. Bahwa ini loh, yang harus dipatuhi. Dan kalian harus menggunakan masker dan manjaga jarak serta rajin cuci tangan,”katanya saat ditemui diruangannya, Kamis (29/10/2020) pagi.
Rendhy (Akrab Ia Disapa) menyebutkan, dalam masa pendemi ini penting menerapkan protokol kesehatan. Mengingat virus tersebut mampu mengerogoti tubuh dengan mudah. Bahkan bisa mengakibatkan meninggal dunia. Untuk itu, pihaknya, terus memberikan informasi tentang pencegahan virus berbahaya itu. Dia pun mengajak untuk mengikuti aturan yang ada.
“Lebih memberikan informasi. Apabila kedapatan tidak patuh. Maka ada hukuman seperti ini. Dan petugas dari gugus COVID-19 dan gabungan TNI/Polri akan menindak,”sebutnya. (Div/Ags)